MEDAN, iNews.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution akan menyiapkan Kota Medan sebagai rumah bagi startup di Indonesia. Keberadaan Kota Medan yang dekat dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura dinilai bisa menjadi keunggulan tersendiri bagi para pengeola start up.
"Sebagai kota terbesar di luar pulau Jawa, Medan diharapkan dapat menjadi rumahnya para startup," ujar Bobby ketika menghadiri acara Networking Session Roadshow IV- HUB.ID yang digelar Kementerian Kominfo, Jumat (8/10/2021).
Bobby mengatakan pendudukan Kota Medan yang heterogen bisa menjadi keunggulan tersendiri dalam pengembangan start up. Dia berharap langkah digitalisasi dunia usaha ke depannya bisa meberikan dampak positif untuk kegiatan ekonomi.
"Di sini HUB.ID dapat berperan dan berkolaborasi dengan stakeholder untuk dapat memberikan pendampingan kepada startup sampai ke tahapan yang tinggi. Dengan begitu startup yang ingin naik kelas tidak perlu lagi keluar dari Medan," ucapnya.
Da meyakini ke depan startup di luar pulau Jawa jika ingin naik kelas harus datang ke Medan. Oleh karena itu dibentuk atmosfer dan ekosistemnya melalui HUB.ID.
"Kami mengapresiasi dan mendukung Program HUB.ID ini untuk membantu dan mengembangkan para startup di Kota Medan," ucapnya.
Sementara itu, Koodinator Business Match Making Kementerian Kominfo, Luat Sihombing mengatakan untuk meningkatkan skala bisnis startup digital, pihaknya sengaja memfasilitasi pertemuan startup digital unggulan di Indonesia dengan calon investor secara virtual lewat HUB.ID. Program ini merupakan kelanjutan dari program startup studio dan 1.000 startup digital agar startup digital bisa meningkatkan pertumbuhan bisnis.
“Diharapkan, dengan pertemuan itu para startup dapat melakukan pitching di depan para calon investor agar mereka bisa memiliki partner untuk bisa mempercepat pertumbuhan bisnis mereka," ucapnya.
Editor : Stepanus Purba_block
Artikel Terkait