Tabrakan bus dan truk di Jalinsum Labuhanbatu Selatan. (Foto: Randi Kurniawan)

LABUSEL, iNews.id - Tabrakan bus dan truk terjadi di Jalinsum Kotapinang, Labuhan Batu Selatan pada Senin malam (16/1/2023). Kecelakaan ini sempat membuat panik pengendara dan warga sekitar karena truk bermuatan sayur terguling di badan jalan.  

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan usai kejadian. Tabrakan ini terjadi di Jalinsum Kampung Bedage, Kotapinang.

Menurut keterangan warga, kedua kendaraan tersebut datang dari arah berlawanan. Bus Putra Langkat datang dari arah Pekan Baru dan truk bermuatan sayur melaju dari arah Rantauprapat, Labuhanbatu.

Akibat kejadian ini, sopir kedua kendaraan mengalami luka-luka. Bus Putra Langkat ringsek pada bagian depan dan truk terguling di pinggir jalan. 

Petugas kepolisian dari Satlantas Polres Labusel berusaha  mengevakuasi kedua kendaraan dan belum dapat memberikan keterangan terkait penyebab terjadi kecelakaan. 


Editor : Berli Zulkanedi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network