KARO, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) Sumatera Utara (Sumut) nomor urut 2 Djarot Saiful Hidayat menyempatkan diri berziarah ke salah satu makam pahlawan nasional asal Kabupaten Karo, yakni Kiras Bangun yang berada di Desa Batukarang, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumut. Menurutnya, sudah sepatutnya seluruh masyarakat Indonesia ingat kepada jasa para pahlawan.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu juga mengatakan, pahlawan nasional Indonesia tersebar hampir diseluruh Indonesia. Bahkan, kata dia, hingga di bawah kaki Gunung Sinabung pun ada pahlawan kemerdekaan Indonesia.
"Tentu hal ini bisa menginspirasi. Bahwa seorang pahlawan bisa berasal dari mana saja sekalipun itu di pelosok pelosok negeri," ungkap Djarot di Karo, Selasa (13/3/2018).
Dia menilai, pahlawan merupakan sosok yang telah memberikan hal lebih yang ada pada dirinya untuk kepentingan banyak orang. "Dia berkorban, melebihi apa yang ada dalam dirinya. Melebihi orang lain, ini yang membuat seseorang bisa menjadi pahlawan," ungkapnya.
Djarot menekankan, seluruh masyarakat Indonesia khususnya para generasi muda harus mengingat jasa dan pengorban para pahlawan dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan. "Jika kita mengingat jasa para pahlawan, maka akan selalu ikhlas dan berjuang keras untuk menjadi seorang pahlawan. Dengan begitu akan bermanfaat pada masyarakat serta pada bangsa dan negara ini," ucapnya.
Kedatangan Djarot ke makam Kiras Bangun dilakukannya di sela-sela waktu kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Utara (Sumut). Dalam kesempatan tersebut Djarot tampak menabur bunga dan meletakkan mawar merah sebagai bentuk penghormatan.
Editor : Achmad Syukron Fadillah
Artikel Terkait