Jalur Siantar-Parapat kembali terganggu akibat longsor yang menimbun separuh Jembatan Sidua-dua. (Foto: iNews.id/Stepanus Purba)

PARAPAT, iNews.id - Longsor kembali terjadi di Jembatan Sidua-dua, Jalan Lintas Siantar-Parapat, SUmatera Utara (Sumut), Jumat (11/1/2019) sekitar pukul 14.30 WIB. Longsor tersebut menyebabkan aktivitas warga terganggu karena setengah dari Jembatan Sidua-dua tertutup material berupa lumpur dan batu.

Kapolsek Parapat, AKP Bambang Priyatno mengungkapkan, longsor ini memaksa para pengendara hanya dapat mengakses satu arah yakni, dari Parapat menuju Kota Siantar. "Sementara itu, pengendara dari Siantar menuju Parapat harus menggunakan jalur alternatif yakni melalui Palang Sitohoan menuju Girsang Sipanganbolon," kata Bambang.

Sama seperti longsor sebelumnya, menurut Bambang, longsor ini terjadi di saat cuaca cerah. Dia memprediksi bahwa longsor susulan masih akan terjadi. "Diperkirakan bakal ada longsor susulan. Karena ada tanah yang menyangkut di jalur longsor. Jadi tanah itu sudah menanti," ujar Bambang.

Sebagai langkah awal, kata Bambang, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas PU untuk sesegera mungkin mengevakuasi material longsor dari Jembatan Sidua-dua. "Kita juga sudah memasang rambu-rambu longsor dan masih memberlakukan satu arah untuk menghindari kemacetan," ujarnya.

Jembatan Sidua-dua selama sebulan terakhir memang kerap diterjang longsor. Berdasarkan catatan dari iNews, setidaknya sejak 15 Desember 2018 lalu, kawasan ini sudah diterjang 8 kali longsor. Bencana itu menyebabkan empat mobil rusak terkena material longsor.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network