Pelajar di Samosir Hilang Terseret Arus usai Jatuh dari Motor Lintasi Jembatan Siponot (Foto: Ilustrasi/Ist)

SAMOSIR, iNews.id - Pelajar bernama Raheliva Berlianta Malau hilang terseret arus sungai usai terjatuh dari motor saat melintas Jembatan Siponot, Senin (21/8/2023). Korban diketahui merupakan pelajar SMAN 1 Ronggur Nihuta, Kecamatan Ronggur Nihuta, Kabupaten Samosir.

Dari informasi yang diperoleh, peristiwa tersebut terjadi saat korban hendak berangkat ke sekolah. Didampingi kerabat , kedua orang tua korban pun ikut dalam proses pencarian.

Meski medan yang sangat sulit, tim SAR gabungan dan warga menuruni sungai yang cukup terjal dengan menggunakan tali untuk melakukan pencarian terhadap korban. 

Kapolsek Pangururan-Ronggur Nihuta AKP Marlen Sitanggang mengatakan, saat kejadian korban hendak berangkat sekolah mengendarai motor. Informasinya warga telah menemukan sepeda motor korban di Jembatan Siponot.

"Diduga korban terjatuh ke dalam sungai dan hilang terbawa arus," katanya, Senin (21/8/2023).                    

Koordinator pos SAR Danau Toba, Hisar Turnip mengatakan timnya sudah menyusuri sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian. Namun, jejak korban belum ditemukan.

"Proses pencarian Raheliva Berlianta Malau masih terus berlanjut akan menggunakan perahu," ucapnya.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network