DELISERDANG, iNews.id – Ribuan masyarakat menyambut antusias kehadiran bakal capres Ganjar Pranowo dalam konsolidasi PDIP Sumatera Utara untuk pemenangan pemilihan presiden (Pilpres) 2024 di Gedung Serbaguna Pemprov Sumut, Deliserdang, Minggu (11/6/2023).
Ganjar mengaku sambutan masyarakat di Sumatera Utara itu paling meriah dari 14 daerah yang telah dikunjunginya sejak diumumkan sebagai bakal capres oleh Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekaarnoputri.
Ganjar berharap kemeriahan ini berbanding lurus dengan semangat para kader dan relawan untuk berjuang menuju Pilpres mendatang
"Jadi tugas sudah jelas. Setelah dari sini, pulang untuk bekerja. Datangi tetangga, keluarga. Lalu data mereka dan ajak untuk berjuang bersama. Untuk kemenangan kita bersama," katanya.
Ganjar hadir bersama sejumlah pengurus DPP PDI Perjuangan diantaranya, Yasona Laoly, Djarot Saiful Hidayat, Syukur Nababan, serta sejumlah tokoh PDI Perjuangan asal Sumut, seperti Panda Nababan, Rapidin Simbolon, Junimart Girsang, Trimedya Panjaitan dan Sofyan Tan.
Dalam konsolidasi itu, hadir pula para pengurus partai politik yang telah menyatakan dukungan ke Ganjar Pranowo, di antaranya PPP, Perindo dan Hanura.
Ketua DPD PDIP Sumut, Rapidin Simbolon mengatakan telah ada 243 kelompok relawan di Sumatera Utara yang siap memenangkan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang.
"Para relawan ini akan bekerjasama dengan kader kita untuk memenangkan hati masyarakat di akar rumput dan memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres mendatang," kata Rapidin.
Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidayat, meminta para kader PDIP untuk meningkatkan sosialisasi pencalonan Ganja Pranowo hingga ke desa-desa. DPP PDIP juga telah menginstruksikan para anggota legislatif maupun kepala daerah dari PDIP untuk memaksimalkan sosialisasi.
"Pasang foto Mas Ganjar sampai ke pelosok-pelosok desa di Sumut. Sosialisasi masih minim, sehingga kita perlu maksimalkan. Nanti kita akan cek. Kita evaluasi," kata Djarot.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait