Hujan lebat berpotensi terjadi pada malam hari di sebagian wilayah Sumatera Utara, Sabtu (27/11/2021). (Foto: ilustrasi)

MEDAN, iNews.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan potensi hujan lebat di Sumatera Utara (Sumut) disertai angin kencang dan petir pada malam hari. Warga diminta waspada terjadi banjir.

"Hujan lebat berpotensi terjadi di wilayah Lereng Timur, Lereng Barat, dan Pegunungan Sumatera Utara yang dapat berpotensi mengakibatkan longsor dan banjir, " kata Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan, Martha Manurung di Medan, Sabtu (27/11/2021).

Secara umum dia menjelaskan, cuaca pada siang hari berpotensi hujan ringan di wilayah Langkat, Deli Serdang, Karo, Dairi, Pakpak Bharat, Simalungun, Samosir, Toba, Asahan, Humbang Hasundutan

Kemudian pada Sore hingga malam hari berpotensi hujan sedang hingga lebat di sebagian besar wilayah Sumatera Utara. Pada dini hari cuaca akan berawan di seluruh wilayah Sumatera Utara.

Suhu udara 18 hingga 31 derajat celcius, dengan kelembapan udara 60–98 persen. Sementara angin berembus dari Barat Daya ke Timur Laut dengan kecepatan 10–30 km/jam.


Editor : Reza Yunanto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network