Petugas Dinas Sosial Asahan meminta keterangan salah seorang remaja yang diduga berbuat mesum di masjid. (Foto: iNews.id)

ASAHAN, iNews.id – Entah setan apa yang merasuki sepasang remaja asal Kabupaten Asahan, Sumatera Utara yang tengah dimabuk cinta ini hingga nekat berbuat mesum dan berciuman layaknya suami istri. Ironisnya, aksi tidak senonoh itu dilakukan di dalam masjid.

Aksi tersebut diabadikan petugas Satpol PP melalui perangkat video telepon seluler. Setelah itu, petugas menangkap kedua remaja itu untuk dimintai keterangan dan selanjutnya diserahkan ke Kantor Dinas Sosial Asahan.

Saat dibawa petugas Satpol PP, keduanya hanya bisa pasrah dan tertunduk lesu karena tidak menyangka kalau perbuatan mereka diketahui petugas.

Kasi Rehabilitasi Sosial (Rehsos) Dinsos Asahan, Sri Susanto mengatakan pasangan remaja itu ditangkap petugas Satpol PP saat sedang bermesraan mencium sang kekasihnya, bahkan berpelukan layaknya pasangan resmi suami istri di dalam areal masjid di Koa Kisara, Asahan.

“Mereka mengaku dan membenarkan mereka adalah sepasang kekasih. Mereka berdalih perbuatan yang dilakukannya itu hanya sebagai pelepas rindu karena sudah lama tidak berjumpa,” kata Sri, Senin (23/4/2018).

Sebagai efek jera, kata dia, keduanya akan dipanggil orang tuanya agar tidak mengulangi perbuatan yang sama. Dia juga meminta kepada masyarakat agar tidak melakukan praktik mesum di areal masjid.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network