Aksi massa yang ricuh saat demonstrasi di Kantor DPRD Kota Pematangsiantar. (Foto: iNews/Dharma Setiawan)

PEMATANGSIANTAR, iNews.id - Ratusan orang yang tergabung dalam Gerakan Kebangkitan Simalungun Bersatu (GKSB) menggelar aksi demontrasi memakzulkan Wali Kota Pematangsiantar Hefriansyah di Kantor DPRD kota, Rabu (25/7/2018).

Aksi yang pada awalnya berjalan tertib ini berubah menjadi ricuh karena tidak ada satu pun anggota dewan yang menemui para pengunjuk rasa. Ketegangan antara massa dan petugas Satpol PP pun tidak terelakkan. Massa akhirnya menembus barikade petugas yang kemudian menggeruduk dan menduduki kantor DPRD Kota Pematangsiantar.

Unjuk rasa ini atas dasar kemarahan karena menganggap Wali Kota Pematangsiantar Hefriansyah sudah melakukan penghinaan kepada suku Simalungun. Setiap pehelatan yang dilakukan Pemko, tidak pernah menampilkan kebudayaan Simalungun yang merupakan suku mayoritas warga Pematangsiantar.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network