get app
inews
Aa Text
Read Next : Suasana Duka Selimuti Penyerahan Jenazah Korban Kecelakaan Bus di Pemalang

Bus Barumun Terguling di Tol Kualanamu, 1 Tewas dan Belasan Luka-Luka

Selasa, 29 Mei 2018 - 16:14:00 WIB
Bus Barumun Terguling di Tol Kualanamu, 1 Tewas dan Belasan Luka-Luka
Bus Barumun ringsek setelah tergiling akibat patah as di Jalan Tol Kualanamu-Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. (Foto: iNews.id)

SERDANG BEDAGAI, iNews.id – Satu orang tewas dan belasan lainnya luka-luka setelah bus yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan di Jalan Tol Kualanamu-Tebing Tinggi, tepatnya di Kilometer 64,8 Desa Tanah Raja, Kecamatan Sei Rampah, Selasa (29/5/2018).

Kecelakaan tunggal itu terjadi ketika Bus PO Barumun nopol BB 7062 KA tujuan Pangarayan Provinsi Riau-Medan melaju di Jalan Tol Kualanmu-Tebing Tinggi. Di tengah perjalanan, tiba-tiba bus mengalami patah as ban depan hingga menyebabkan bus terguling dan menabrak pembatas jalan hingga terperosok ke bawah jalan tol.

Akibat kecelakaan itu, satu penumpang bus atas nama Hamdani Harahap, warga Kabupaten Padang Lawas tewas di lokasi kejadian. Korban langsung dibawa pulang oleh pihak keluarga ke kampung halamannya.

Sementara belasan penumpang lainnya langsung dievakuasi petugas Jasa Marga Kualanamu Tol (JMKT) bersama petugas Satlantas Polres Serdang Bedagai ke RS Trianda untuk mendapatkan pertolongan dan penanganan medis.

Menurut salah seorang penumpang bus, Muhammad Syahrin, dia naik bus dari Sosa, Pekan Baru untuk mengantar anaknya berangkat ujian ke Medan. “Habis magrib saya dan anak saya berangkat naik bus ini. Saat peristiwa ini terjadi, saya tidak begitu mengetahui berapa kali bus itu terguling dan jatuh keluar jalan tol,” kata Syahrin yang mengalami luka robek di bagian kepala.

Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak Satlantas Polres Serdang Bedagai terkait kecelakaan tunggal bus penumpang antarkota antarprovinsi (AKAP) ini. Polisi masih menyelidiki dan mencari sopir bus yang informasinya melarikan diri pascakecelakaan terjadi.

Berikut data korban kecelakaan yang dirawat:

  1. Farida (50)
  2. Muhammad Syahrin (60)
  3. Torkis Maratua (31)
  4. Halimah Harahap (43)
  5. Iqbal Syafaat (23)
  6. Erwinsyah (42)
  7. Bone Fasha (45)
  8. Yeni (33)
  9. Putra Asnandar (36)
  10. Renaldi Wijaya (43) 

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut