get app
inews
Aa Text
Read Next : Komite Reformasi Kepolisian Bentukan Prabowo Akan Diisi 9 Orang, Mahfud MD Ikut Bergabung

Menko Polhukam Mahfud MD Kirim Tim ke Sumut, Kawal Kasus AKBP Achiruddin Hasibuan

Kamis, 27 April 2023 - 16:06:00 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD Kirim Tim ke Sumut, Kawal Kasus AKBP Achiruddin Hasibuan
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Kasus AKBP Achirudin Hasibuan mendapat perhatian dari Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. Tim dari Kemenko Polhukam telah dikirim ke Sumatera Utara (Sumut).

Mahfud MD mengapresiasi Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak yang mencopot AKBP Achiruddin Hasibuan dari jabatannya sebagai kepala bagian pada Direktorat Narkoba Polda Sumatera Utara.

"Saya juga sudah mengirim tim ke sana," ujar Mahfud di Jakarta, Kamis (27/4/2023).

AKBP Achirudin Diberhentikan dari jabatannya setelah diperiksa oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sumut atas perbuatannya membiarkan anaknya menganiaya seorang mahasiswa.

"Itu sudah ditindak, dan saya apresiasi kepada Pak Panca, Kapolda Sumatera Utara, dia sudah mengambil langkah-langkah," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut