get app
inews
Aa Text
Read Next : Breaking News! Longsor Timbun Puluhan Warga saat Ritual di Klungkung Bali, 4 Tewas 4 Luka

Paranormal Gelar Ritual Pencarian Korban dan Kapal Tenggelam di Toba

Sabtu, 30 Juni 2018 - 14:59:00 WIB
Paranormal Gelar Ritual Pencarian Korban dan Kapal Tenggelam di Toba
Ritual memohon petunjuk untuk kemudahan proses evakuasi korban dan kapal tenggelam di Danau Toba. (Foto: iNews/Dharma Setiawan)

SIMALUNGUN, iNews.id – Pencarian ratusan korban hilang dan bangkai Kapal Motor (KM) Sinar Bangun yang tenggelam di dasar Danau Toba, Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), memasuki hari ke-13. Berbagai usaha dan upaya dikerahkan untuk mengevakuasi para korban. Salah satunya datang dari sejumlah paranormal yang menggelar doa dan ritual meminta petunjuk kemudahan proses evakuasi.

Setelah meminta izin untuk mengabadikan proses ritual, iNews berkesempatan menyaksikan ritual dan doa yang digelar di atas dermaga Pelabuhan Tigaras. Keempat paranormal tampak membawa sesajian untuk persembahan dan mengucapkan sejumlah doa. Awalnya mereka menolak untuk diabadikan oleh kamera, namun setelah mendapat persetujuan acara ritual pun kembali dilanjutkan.

Dalam ritual itu, mereka menaikkan doa dengan dialek bahasa daerah Batak Simalungun. Ritual dimulai dengan memanjatkan doa kepada Sang Pencipta langit dan bumi, serta meminta petunjuk dari 'penguasa' Danau Toba yang dipercaya selama ini menjaga danau terbesar di Asia tersebut.

Seusai berdoa, seorang di antara paranormal itu kemudian memakai jubah putih lalu memakan sirih dan mengangkat sebuah piring berisi sirih dan jeruk puru. Sementara paranormal lainnya mengangkat karung kecil berisi beras sebagai persembahan.

Ritual ini dipercaya masyarakat sekitar sebagai persembahan kepada penguasa Danau Toba untuk memohon petunjuk agar para korban segera ditemukan dan dievakuasi ke daratan.

Berikut video ritual pencarian korban dan kapal tenggelam di Danau Toba.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut