Polisi Kantongi Identitas Pembunuh Perempuan dalam Parit di Deliserdang
DELISERDANG, iNews.id - Polisi terus menyelidiki kasus penemuan mayat dengan luka sayat di leher yang ditemukan dalam parit di Jalan Mahoni, Pasar II Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara. Penyelidikan sementara, perempuan empat anak diduga menjadi korban pembunuhan terencana.
Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Ricky Pripurna Atmaja mengatakan, sudah mengungkap kasus pembunuhan tersebut berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengantongi identitas pelaku. Saat ini, anggota di lapangan masih melakukan pengejaran.
"Terduga pelakunya sudah kami identifikasi namun belum ditangkap. Kami imbau kepada pelaku jangan lama bersembunyi dan sebaiknya menyerahkan diri," ujarnya, Rabu (2/9/2020).
Menurutnya, motor milik korban yang tak ada di TKP juga telah ditemukan. Selain itu, penyidik telah memeriksa lima saksi untuk pengungkapan kasusnya.
"Untuk motif kami tunggu sampai pelakunya tertangkap. Namun penyelidikan awal mengarah ke persoalan asmara," katanya.
Kapolsek menyebut kasus ini pembunuhan terencana karena pelaku sudah menyiapkan lokasi di jalanan sepi dan senjata tajam.
"Luka sayatan di tubuh korban sangat rapi dan tidak ada luka lain. Lokasi TKP juga sepi dan iya, ini pembunuhan terencana," katanya.
Diketahui, korban Fitri Aulia (40) ditemukan warga dalam kondisi mengenaskan di TKP pada Minggu (30/8/2020). Korban merupakan seorang janda empat anak yang pernah menjadi driver ojek online. Namun korban telah menikah kembali dan sejak saat itu berhenti jadi ojol serta mulai berdagang.
Editor: Donald Karouw