get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalur Alternatif Medan–Berastagi via Kutalimbaru, Solusi Hindari Macet

Ruang Isolasi Pasien Virus Korona di RSUP Adam Malik Medan Penuh

Selasa, 17 Maret 2020 - 15:15:00 WIB
Ruang Isolasi Pasien Virus Korona di RSUP Adam Malik Medan Penuh
RSUP Haji Adam Malik Medan (Foto: iNews/Stepanus Purba )

MEDAN, iNews.id – Ruang isolasi pasien suspect virus korona (Covid-19) di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik Medan, Sumatera Utara penuh setelah kembali mengisolasi lima pasien dalam pengawasan (PDP).

Dengan bertambahnya lima PDP ini, total saat ini ada delapan PDP yang sudah menjalani perawatan dan pemeriksaan intensif di rumah sakit tersebut.

Koordinator Penanganan Covid-19 RSUP Haji Adam malik Medan, dr Ade Rahmaini mengungkapkan saat ini ruang isolasi di RSUP Haji Adam Malik sudah dinyatakan penuh. Untuk sementara, jika ada rujukan baru, pihak RSUP Haji Adam Malik akan merujuk ke rumah sakit lainnya.

"Ruang isolasi sekarang sudah penuh, karena suda ada delapan orang. Sementara, untuk hasil 3 PDP belum kita terima hasilnya dari litbangkes," tuturnya. 

Ade menjelaskan, kelima orang PDP tersebut masuk ke RSUP Haji Adam Malik, Senin (16/3/2020) lima. "Masuknya yang lima semalam ada yang sore, malam. Dan semuanya yang lima itu PDP dan semua WNI," katanya. 

Ade mengimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dan jangan lupa mencuci tangan. "Jika tidak ada keperluan untuk beraktivitas di luar rumah, sebaiknya di rumah saja," ujarnya.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut