KARO, iNews.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo melakukan pembersihan di beberapa desa pascaerupsi Gunung Api Sinabung yang mengakibatkan beberapa desa di lingkar Sinabung diselimuti abu vulkanik. Guna mengantisipasi, pemerintah daerah menurunkan satu unit pemadam kebakaran sebagai upaya pembersihan abu vulkanik pada badan jalan dan pemukiman warga.
Upaya tersebut disambut baik oleh warga karena guyuran abu vulkanik mengganggu aktivitas. Warga berharap pemerintah segera menangani korban terdampak erupsi Gunung Api Sinabung yang saat ini terus dilanda kesulitan akibat dampak erupsi.
Saat ini aktivitas Sinabung masih berada pada level empat atau awas. Warga diimbau untuk tidak memasuki zona merah Gunung Api Sinabung.
Video Editor: Alvian Surya
Editor : Dani M Dahwilani
Follow Berita iNewsSumut di Google News