Tak Ada Perhatian Pemerintah, Jalur Lintas Sumatera Batu Jomba Rusak Parah

TAPANULI SELATAN, iNews.id - Jalur lintas Sumatera Batu Jomba, Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, mengalami kerusakan parah. Kondisi tersebut membahayakan pengendara motor yang melintas.

Medan yang sulit bahkan membuat banyak pengguna jalan sering mengalami kecelakaan saat melintasi jalur tersebut.

Kerusakan jalan ini sudah terjadi cukup lama. Namun belum ada perhatian dari pemerintah provinsi maupun pusat.

Padahal jalur Batu Jomba merupakan urat nadi perekonomian tiga kabupaten di Sumatera Utara, yakni Kabupaten Mandailing Natal, Tapanuli Selatan, dan Tapanuli Utara.

Jalur tersebut dikenal sebagai jalur tercepat lintas Sumatera. Meski berbahaya, pengguna jalan tetap menjadikan jalur lintas Sumatera Batu Jomba sebagai pilihan.

Warga berharap Menteri Pekerjaan Umum dan pemerintah provinsi  segera memperbaiki jalur Batu Jomba. Sehingga mampu menunjang aktivitas perekonomian warga di tiga kabupaten tersebut.

Video Editor: Alvian Surya


Editor : Dani M Dahwilani

Bagikan Artikel: