Dirut BPODT berdiskusi dengan pemuda penggerak pariwisata dan ekonomi kreatif kawasan Danau Toba. (Foto: istimewa)

MEDAN, iNews.id - Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) terus berbenah untuk mendukung program Danau Toba menjadi destinasi berkelas dunia ke depan. Selain membangun infrastruktur, BPODT juga berdiskusi dengan para pemuda kawasan Danau Toba khususnya penggerak pariwisata dan ekonomi kreatif. 

Direktur Utama BPODT, Jimmy Bernando Panjaitan mengatakan pertemuan tersebut digelar secara informal untuk membangun komunikasi dengan para penggerak pariwisata khususnya kelomok pemuda. Ke depan, BPODT akan menyerap aspirasi dan ide kreatif para pemuda untuk mendorong percepatan pengembangan dan pembangunan kawasan destinasi super prioritas Danau Toba. 

“Kami menginginkan kolaborasi dan kerjasama dari berbagai pihak termasuk pelaku muda kreatif dengan sikap saling menghargai dan rendah hati dan saling mengisi, jangan cenderung berjuang sendiri  agar cita-cita. Pengembangan Danau Toba tidak hanya memulihkan kunjungan wisatawan ke kawasan tersebut namun juga meningkatkan pendapatan masyarakat yang sekitarnya," kata Jimmy, Minggu (26/9/2021). 

Dalam kegiatan tersebut, Jimmy berdiskusi dengan sejumlah penggerak seperti youtuber, musisi, pencipta lagu, produser film, fotografer, designer, hingga beragam komunitas lainnya. Kegiatan tersebut mendapatkan sambutan baik dari para pemuda penggerak pariwisata tersebut. 

“Kami butuh dukungan program edukasi dengan anak-anak, menebar bibit ikan, jangan hanya melihat keindahan alam dari atas namun harus juga melihat dari dalam air danau. Komunitas spearfishing dengan penampilan  seni menyelam dan pertunjukan  berupaya menghilangkan stigma negatif untuk takut dan angker berenang di Danau Toba," ucap Trisna Pardede salah satu peserta yang hadir. 


Editor : Stepanus Purba_block

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network