DWP Perindo Sumut saat berbagi dengan panti jompo di Medan. Kegiatan ini merupakan HUT ke-8 Partai Perindo. (Foto: Wahyudi Aulia Siregar/iNews)

"Hari ini kita hadir. Kita ingin melihat langsung opa dan oma, orang tua kita yang ada di sini. Kita melihat mereka menyambut Perindo hadir dengan penuh suka cita juga, ikut bernyanyi bersama. Tentu kita hadir di sini ingin memberikan hiburan kepada mereka," kata Rudi. 

Dia juga bersyukur melihat para penghuni panti sehat, tenang dan bahagia. Sehingga bisa memberikan kebahagiaan pula bagi mereka yang hadir. 

Rudi menyebut apa yang mereka lakukan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap seluruh masyarakat di Sumut. 

Perindo, kata Rudi, akan selalu turun untuk memberikan bantuan dan perhatian kepada seluruh masyarakat yang membutuhkannya. 

"Di HUT ke-8 ini banyak doa yang diberikan ke kita kepada Partai Perindo, untuk bisa lebih kuat lagi, lebih besar dan tentunya kami akan bisa berbuat lebih banyak untuk masyarakat. Sesuai dengan cita-cita mulia Partai Perindo untuk mewujudkan Indonesia maupun Sumatera Utara, Sejahtera," ujarnya. 


Editor : Kastolani Marzuki

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network