DELI SERDANG, iNews.id - Kecelakaan terjadi di jalur tol menuju Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (14/3/2023). Mobil yang ditumpangi oleh Camat Sunggal, Danang Purnama oleh hingga ke luar jalur tol.
Perangkat Desa di Kecamatan Sunggal, F Sinaga mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun, informasinya Camat Sunggal berserta staf dan sopirnya sudah dibawa ke Rumah Sakit Haji Medan untuk mendapatkan perawatan medis.
"Iya tadi pagi, mobil Pak Camat (Sunggal). Tapi sudah dibawa ke RS Haji," ujar F Sinaga di Deli Serang, Selasa (14/3/2023).
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait