Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Makmur Marpaung saat reses di Kabupaten Toba. (Foto: iNews)

Bantuan Karang Taruna

Dalam kegiatan tersebut, Makmur juga menunjukkan kepeduliannya terhadap pemuda dan kelompok masyarakat. Dia memberikan satu set bola voli kepada Karang Taruna di Desa Aek Natolu Jaya dan Sionggang Tengah sebagai bentuk dukungan terhadap aktivitas positif generasi muda.

“Saya mengajak para pemuda untuk terus berkarya, menjauhi narkoba dan ikut mempromosikan seni, budaya, serta situs sejarah yang kita miliki,” katanya. 

Perhatiannya kepada generasi muda ini sejalan dengan fokus DPP Partai Perindo meningkatkan produktivitas kalangan masyarakat 5P demi kesejahteraan dan persatuan Indonesia. Kelima P itu yakni Perempuan, Pemuda, Pekerja, Penyandang Disabilitas dan Pelaku UMKM.

Tak hanya itu, Makmur juga memberikan bantuan speaker atau pengeras suara kepada kelompok lansia di Desa Pangombusan yang rutin mengadakan kegiatan senam kebugaran. “Ini bentuk dukungan terhadap kegiatan kelompok lansia dalam upaya menjaga stamina dan kesehatan tubuh melalui kegiatan senam,” katanya.


Editor : Kastolani Marzuki

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network