Ilustrasi pencabulan anak (Okezone/stutterstock)

BATU BARA, iNews.id - Seorang siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) nyaris menjadi korban pelampiasan nafsu bejat. Kelakuan itu diduga dilakukan oknum perangkat pemerintah Desa Padang Genting, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

Dugaan ini muncul setelah korban berinisial SYH (13) melapor ke orang tuanya Asmala (32). Korban melaporkan jika oknum peranghkat desa berinisial WHD (32) berpikiran berbuat bejat kepada anaknya.

Asmala mengatakan, insiden ini terjadi beberapa waktu yang lalu yakni Sabtu (19/9/2020) sekitar 17.00 WIB, putrinya dibawa oleh WHD ke Kota Tanjung Tiram. Keduanya pergi dengan mengendarai sepeda motor.

"Alasanya di mau mengambil ponsel yang dititipkan ke teman," kata Asmalya kepada wartawan, Sabtu (26/09/2020).

Sementara itu korban SYH mengatakan, sepulangnya dari Tanjung Tiram, dirinya mandi kemudian pamit ke Asmalya untuk membantu WHD mengemas barang yang harus dirapikan di Kantor Kepala Desa Padang Genting.

Asmalya pun mengizinkan mereka berdua berangkat menuju kantor yang tempatnya tidak jauh dari tempat tinggal mereka. Setibanya di Kantor Kepala Desa, WHD mengajaknya ke belakang kantor dan masuk ke rumah tua yang tidak ada penghuninya. Alasannya mengambil barang di dalam rumah tua tersebut.

Tiba-tiba, WHD langsung mengunci pintu dan menyekap SYH sambil berupaya melucuti pakaian SYH. WHD juga memaksa agar SYH mau melakukan apa yang diperintahnya. Tapi SYH meronta dan mendorong WHD hingga tersungkur.


Editor : Nur Ichsan Yuniarto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network