Presiden Joko Widodo menghadiri peringatan hari keluarga nasional (harganas) yang digelar di Lapangan Merdeka, Kota Medan, Kamis (7/7/2022) (Foto: iNews/Wahyudi Aulia)

Untuk pemenuhan gizi yang baik, Presiden berpesan agar masing-masing kepala daerah mendorong terciptanya kemandirian pangan. Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada untuk ditanami tanaman pangan. 

"Yang namanya kemandirian pangan itu penting. Saya mengajak kepada Bupati dan Wali Kota untuk memanfaatkan lahan-lahan yang sekecil apapun untuk menanam. Untuk berproduksi kebutuhan pangan sehari-hari," ucapnya.

"Penting, jangan sampai ada lahan kosong. Manfaatkan untuk gizi anak-anak kita. Karena kita nanam di manapun tumbuh," katanya lagi.

Saat ini prevalensi stunting di Indonesia berada pada angka 24,4 persen. Turun signifikan dari 37 persen dibandingkan tahun 2014 lalu. Pemerintah pub menargetkan prevalensi dapat diturunkan lagi hingga 14 persen di tahun 2024 mendatang. 

"Semua kita harus bekerja keras untuk memenuhi target itu," katanya.


Editor : Nani Suherni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network