Sejarah Danau Toba yang Dijadikan Google Doodle Hari Ini

MEDAN, iNews.id - Danau Toba menjadi Google Doodle hari ini, Kamis (31/8/2023). Rupanya pada 31 Agustus 2020, secara resmi Danau Toba ditetapkan sebagai Global Geopark UNESCO. 

Penetapan Danau Toba sebagai Global Geopark UNESCO ini berlangsung dalam sidang Dewan Eksekutif UNESCO ke-209 di Paris, Prancis pada 2020. Pada sidang tersebut, UNESCO menetapkan 16 Global Geopark UNESCO, salah satunya Danau Toba di Indonesia.

Sejarah Danau Toba 

Sejarah Danau Toba

Terbentuknya Danau Toba tidak terlepas dari sejarah letusan dahsyat gunung api purba yang membentuk danau kaldera ini. Menurut Van Bemmelen, geolog asal Belanda, pada bukunya yang berjudul The Geology of Indonesia (1939), pada awalnya gunung api purba melakukan aktivitas vulkanik serta terjadi erupsi yang sangat dahsyat.

Proses vulkanik dan tektonik pada letusan gunung api purba ini lalu mengakibatkan runtuhnya bagian tengah gunung yang membentuk cekungan memanjang ke arah barat laut sampai tenggara. Selain itu, letusan juga mengakibatkan sebagian tanah dengan posisi miring ke arah barat daya yang membentuk Pulau Samosir. 

Setelah letusan, kaldera Toba tertutup batuan beku yang selanjutnya mencair serta membentuk danau. Berdasar penelitian, dulu Gunung Api Purba Toba adalah gunung api supervolcano. Gunung tersebut bisa memuntahkan magma minimal 300 kilometer kubik ketika meletus 74.000 tahun lalu.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network