Mobil milik jurnalis TV di Sergai dibakar OTK. (Foto: iNews/Wahyu Rustandi)

SERGAI, iNews.id - Aksi teror dialami jurnalis yang bekerja di salah satu televisi swasta di Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Senin (31/5/2021) dini hari. Mobil milik Pujianto yang parkir di teras rumahnya di Dusu III, Desa PON, Kecamatan Sei Bamban, Sergai diduga dibakar orang tak dikenal (OTK) sekitar pukul 02.00 WIB. 

Dari informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut pertama kali diketahui saat istri Pujianto terbangun karena mencium bau asap yang masuk ke dalam kamar mereka. Selanjutnya, dia mengecek asal dari bau asap tersebut dan mendapati mobil mereka terbakar. 

Mengetahui mobil terbakar, Pujianto kemudian dibangunkan istrinya dari tidur. Selanjutnya, mereka berusaha memadamkan api dengan menyiramkan api tersebut menggunakan air. 

“Kemungkinan besar kejadian sekitar pukul 02.15 WIB, karena asap masuk rumah, istriku Nurasiah (43) terbangun dan melihat keluar rumah, dan mobil sudah terbakar, lalu istriku berteriak minta tolong," ucapnya, 

Panik api merembet ke rumah, Pujianto kemudian mendorong mobil tersebut ke halaman rumah. Selanjutnya, dia berupaya memadamkan api dengan menyiram mobilnya menggunakan air. 

"Kusiram dengan air, karena api tambah besar terus kusiram pakai pasir,”  ucapnya. 

Pujianto menduga mobilnya sengaja dibakar oleh orang yang tak dikenal. Pasalnya, saat menyiram menggunakan air, api tersebut malah melebar. 

"Dugaanku itu minyak, jadi ada sengaja yang membakar," ucapnya. 

Pujianto mengaku tidak pernah terlibat masalah dengan pihak mana pun. Namun sebelum peristiwa pembakaran tersebut terjadi, dia sebelumnya mengambil gambar di salah satu lokasi judi yang diprotes warga. 

Peristiwa dugaan pembakaran tersebut saat ini sudah dilaporkan Pujianto ke Mapolsek Firdaus. Saat ini petugas sudah memasang garis polisi di lokasi kejadian dan masih memintai keterangan korban.  Selain itu, petugas juga menyita sandal yang diduga milik pelaku sebelum beraksi. 


Editor : Stepanus Purba_block

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network