10 Tempat Camping di Sumut dengan Pemandangan Menakjubkan
PEMATANGSIANTAR, iNews.id - 10 tempat camping di Sumut ini memiliki pesona yang sangat menakjubkan di mana akan membuat kalian terpukau akan keindahannya. Kita tahu Sumatera Utara (Sumut) terkenal dengan Danau Tobanya.
Tetapi tidak hanya di Danau Toba, ada beberapa tempat camping yang akan membuat kalian tak kalah takjub. Camping merupakan kegiatan yang sangat digemari oleh anak muda sekarang terutama untuk melepas penat dan hiruk pikuk hidup di perkotaan.
Berikut 10 tempat camping di Sumut:

Tempat camping BIS (Bukit Indah Simarjarunjung) mulai beroperasi tahun 2017 yang langsung menarik perhatian masyarakat. Bagaimana tidak, pemandangan dari atas bukit ini sangatlah luar biasa di mana kita bisa melihat hamparan Danau Toba, dan banyak sekali spot foto yang dibuat oleh warga sekitar.
Sampai tahun 2021, selalu ada spot foto baru di BIS yang semakin menarik minat masyarakat untuk datang ke BIS.

Bukit ini berada di dusun Pengambatan, Merek, Kabupaten Karo. Uniknya bukit di sana menyerupai gajah yang sedang bobok atau tidur.
Kalian juga bisa menyaksikan sunset dan sunrise di bukit ini. Karena alasan inilah banyak orang yang akhirnya ingin camping di sini.
Tidak jauh dari Bukit Gajah Bobok kalian bisa mampir ke Air terjun Sipiso Piso. Anda akan dibuat takjub menyaksikan keindahan bukit dan Air Terjun Sipiso Piso.
Pemandangan terbaik pada saat matahari akan terbit, di mana anda seolah-olah berdiri di atas awan.
Mulai pada tahun 2018 Bukit Holbung ditetapkan menjadi objek wisata di Pulau Samosir. Banyak para wisatawan yang mampir ke sana ingin camping ataupun sekedar datang untuk mengambil foto untuk keperluan sosial media.
Jika kamu pergi ke Berastagi, Bukit Gundaling harus kamu kunjungi karena pesona pemandangan Gunung Sinabung dan Kota Berastagi terlihat dari atas Bukit Gundaling. Inilah kenapa banyak para traveler yang ingin camping di Bukit Gundaling.
Di sana juga ada persewaan kuda yang bisa kalian gunakan untuk mengelilingi Bukit Gundaling. Tetapi Anda harus hati-hati saat Gunung Sinabung erupsi, sebaiknya kamu tidak usah datang ke sini.
Tempat ini sering kali dijadikan tempat berkemah atau kegiatan Pramuka karena tempatnya yang sangat indah dan terstruktur untuk kegiatan kemah. Lokasi ini ditumbuhi banyak pohon pinus, dan para wisatawan dapat turun ke sungai untuk merasakan segarnya alam di Sibolangit.
Salah satu tempat camping di Sumut yang sangat populer belakangan ini bernama Paropo. Bagaimana tidak, Anda dapat merasakan camping di pinggir Danau Toba.
Terdapat juga bukit yang bisa anda daki. Setelah di atas pemandangan yang disajikan sangatlah luat biasa. Hamparan bukit dan Danau Toba sangat cantik ketika dipadukan.
Untuk anda yang belum pernah mendaki gunung, Sibayak merupakan gunung yang cocok untuk pemula. Medannya yang tidak terlalu sulit untuk didaki serta disediakan juga jalur untuk pendaki pemula. Di dekat puncak merupakan tempat biasa yang dijadikan para pendaki untuk mendirikan tenda.
Jika hari cerah Anda akan melihat matahari terbit yang memberikan suasana hangat dan juga eksotis.
Di desa ini pernah diadakan festival 1.000 tenda di mana setelah acara itu berakhir semakin banyak yang ingin camping di sana. Pemandangan yang disajikan yakni hamparan Danau Toba dan persawahan.
Bukit ini terletak di Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Samosir dekat dengan Desa Meat. Danau Toba terhampar di depan padangan Anda yang akan membuat nyaman para wisatawan.
Editor: Rizal Bomantama