get app
inews
Aa Text
Read Next : Ngeri! Pekerja Bangunan Tewas Jatuh dari Lantai 4 Gedung di Gowa

2 Karyawan Pabrik Kelapa Sawit Tewas, Diduga Kekurangan Oksigen

Rabu, 19 September 2018 - 16:29:00 WIB
2 Karyawan Pabrik Kelapa Sawit Tewas, Diduga Kekurangan Oksigen
Kedua korban di ruang IGD Rumah Sakit Pabatu, Kota Tebingtinggi, Sumut, Rabu (19/9/2018). (Foto: iNews/Abdullah Sani Hasibuan)

TEBINGTINGGI, iNews.id – Dua karyawan pabrik kelapa sawit (PKS) Pabatu, Kabupaten Serdangbedagai, Sumatera Utara (Sumut), tewas saat bekerja, Rabu (19/9/2018). Kuat dugaan, kedua korban tewas karena kekurangan oksigen saat masuk ke tangki inti sawit.

Dua karyawan yang tewas masing-masing bernama Suherman Wijaya (46), warga Emplasmen Pabatu, Dusun IV, Desa Kedai Damar, Kabupaten Serdangbedagai dan Suyatno (43), warga Dusun III, Desa Dolok Merawan, Kabupaten Serdangbedagai.

Informasi yang dihimpun dari para karyawan PKS Pabatu, kecelakaan kerja tersebut bermula saat korban Suherman Wijaya turun ke dalam tangki untuk mengecek inti sawit. Nahas, korban malah pingsan di dalam karena diduga kekurangan oksigen.

Melihat rekan kerjanya pingsan, korban kedua, Suyatno langsung masuk ke tangki karena berniat ingin menolong. Meskipun rekan kerjanya sudah berupaya melarangnya, Suyatno tetap masuk ke tangki hingga ikut pingsan.

“Teman saya Suyatno itu tetap spontan turun setelah melihat teman kami Suherman Wijaya pingsan di tangki. Saya sudah bilang supaya dia naik, tapi dia tetap masuk karena niatnya mau menolong. Tahu-tahu dia juga pingsan di dalam,” kata rekan korban, Safrin Harahap.

Safrin panik melihat dua rekan kerjanya pingsan di dalam tangki inti PKS. Diua kemudian berlari memanggil karyawan lain untuk menolong kedua korban yang pingsan. “Orang-orang langsung berdatangan, ada yang masuk ke tangki, tapi nggak tahan, akhirnya naik lagi,” kata Safrin.

Tak lama, kedua korban akhirnya berhasil dievakuasi rekan-rekan mereka. Keduanya langsung dilarikan ke ruang IGD Rumah Sakit Pabatu. Namun, nyawanya mereka tak bisa lagi diselamatkan.

Petugas Polres Tebingtinggi dan Polsek Tebingtinggi yang mendapat informasi mengenai kecelakaan kerja di PKS Pabatu langsung menuju lokasi. Polisi selanjutnya meminta keterangan dari para karyawan dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Wakapolres Tebingtinggi Kompol V Siagian yang ditemui di lokasi mengatakan, masih menyelidiki penyebab kedua karyawan tewas. Namun, dugaan sementara kedua korban tewas karena kekurangan oksigen saat berada di tangki inti PKS. “Mereka sudah divisum luar tadi di rumah sakit. Keluarga korban sudah ikhlas keduanya meninggal karena kecelakaan kerja,” kata V Siagian.

Editor: Maria Christina

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut