Kawasan Kesawan Square Akan Dijadikan Bobby Lokasi Wisata Kuliner Medan
MEDAN, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemko) Medan akan mengembangkan kawasan Kesawan Square di inti Kota Medan menjadi kawasan wisata kuliner. Langkah diyakini akan menunjang perekonomian khususnya di sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengatakan kawasan Kesawan Square memiliki potensi besar untuk menunjang kebangkitan perekonomian Kota Medan yang terpuruk akibat pandemi Covid-19. Untuk itu, kawasan ini akan jadi salah satu pusat destinasi wisata kuliner khas Kota Medan.
"Kesawan ini salah satu program kita untuk pariwisata Medan dan menunjang perekonomian. Kesawan ini sangat bermanfaat untuk perekonomian, khususnya kuliner," kata Bobby Nasution saat memimpin penertiban bangunan tanpa izin mendirikan bangunan (IMB) di Jalan Ahmad Yani, Kesawan, Kecamatan Medan Baru, Kamis (4/3/2021).
Bobby menyebutkan Kesawan Square merupakan kawasan yang memiliki nilai sejarah di Kota Medan sejak zaman kolonial Belanda. Saat ini di daerah ini masih banyak berdiri bangunan yang dibangun sejak zaman Belanda.
Editor: Stepanus Purba_block