get app
inews
Aa Text
Read Next : Mobil SAR Magelang Terbalik usai Pulang Cari Pendaki Hilang di Gunung Slamet

Kecelakaan di Tebingtinggi, Truk Sawit Tabrak 2 Ruko dan Motor hingga Rusak Parah

Senin, 31 Juli 2023 - 09:11:00 WIB
Kecelakaan di Tebingtinggi, Truk Sawit Tabrak 2 Ruko dan Motor hingga Rusak Parah
Kecelakaan di Tebingtinggi, Truk Sawit Tabrak 2 Ruko dan Motor hingga Rusak Parah (Foto: iNews/Sani Hasibuan)

TEBINGTINGGI, iNews.id - Kecelakaan terjadi di Kota Tebingtinggi, Sumatera Utara (Sumut), Minggu (30/7/2023). Truk sawit menabrak dua ruko di pinggir jalan.

Beruntung tidak ada korban jiwa, namun ruko dan satu motor yang ditabrak rusak parah. Kecelakaan tepatnya terjadi  di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Rambutan, Kota Tebingtinggi.

Kejadian berawal saat truk bermuatan sawit yang dikemudikan Herianto datang dari arah Kisaran menuju Medan. Nahas saat di lokasi, truk tiba-tiba tak dapat dikendalikan hingga menghantam dua ruko dan satu unit sepeda motor yang sedang parkir.

Menurut keterangan pemilik ruko Afandi, dia mengetahui tabrakan setelah ada suara benturan keras. Setelah keluar, dia baru melihat depan dua rukonya dan sepeda motor sudah rusah parah akibat diseruduk truk bermuatan sawit.

 "Ini ada dua ruko yang kena. Tidak ada korban jiwa. Kelihatannya, sopirnya ngantuk," kata Afandi, Minggu (30/7/2023).

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut