Rumah Petani di Paluta Ludes Terbakar, 6 Penghuni Terlelap Tidur Panik Selamatkan Diri
PATULA, iNews.id – Rumah petani semi permanen di Desa Gunung Manaon I, Kecamatan Portibi, Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta), Sumatera Utara (Sumut) ludes terbakar, Jumat (11/8/2023). Enam penghuni rumah yang terlelap tidur panik menyelamatkan diri.
Diketahui, rumah itu milik petani bernama Ahmadi Siregar (45). Beruntung, Ahmadi beserta anak dan istrinya selamat dari maut.
Kapolsek Padang Bolak, AKP Zulfikar membenarkan kebakaran yang melanda rumah dua lantai itu. Menurutnya, saat kejadian, api membangunkan Ahmadi Siregar dari tidurnya.
“Korban terbangun karena merasa kepanasan. Rupanya, dia melihat adanya kepulan asap dan api yang bersumber dari lantai dua rumah,” ucap Zulfikar dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (12/8/2023).
Dengan cepat, api merambat ke seluruh bagian rumah. Ahmadi Siregar, lantas membangun istrinya, Midar Lubis, dan keempat anaknya, Muliah Siregar, Salsabilah Siregar, Indah Siregar, dan Salman Paris Siregar.
“Korban seketika langsung berusaha untuk membangunkan anggota keluarganya. Korban mengajak mereka sesegera mungkin untuk keluar dari rumah,” ujarnya.
Editor: Nani Suherni