Sebelum Meninggal, Wali Kota Terpilih Pematangsiantar Asner Silalahi Dirawat 21 Hari
PEMATANGSIANTAR, iNews.id- Wali Kota Terpilih Pematangsiantar, Asner Silalahi meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Colombia Asia, Medan, Rabu (13/1/2021) sore. Sebelum dinyatakan meninggal dunia, Asner diketahui sempat dirawat selama 21 hari.
Humas RS Colombia Medan, Novel mengatakan Asner Silalahi menjalani perawatan di RS Colombia sejak Rabu (23/12/2021) atau selama 21 hari hingga dinyatakan meninggal dunia.
"Pasien atas nama Asner Silalahi benar telah meninggal dunia hari ini pukul 17.30 WIB," kata Novel.
Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Komunikasi Politik DPD PDIP Sumut Aswan Jaya mengatakan, Asner memiliki riwayat Covid-19 pada Desember 2020 dan sudah dinyatakan sembuh.
"Kami belum tahu karena apa. Tapi memang dia punya riwayat Covid-19 di bulan Desember. Sempat sembuh, tapi kemudian drop lagi. Drop ini karena Covid-19 atau tidak, kami masih menunggu dari gugus tugas," katanya.
Editor: Stepanus Purba_block