Sumut Posisi 6 Terbesar Provinsi dengan Jumlah Kasus Covid Terbanyak

MEDAN, iNews.id - Sumatera Utara berada di urutan ke-6 terbesar provinsi dengan jumlah kasus terkonfirmasi positif covid terbanyak. Tercatat, ada sebanyak 11.944 orang hingga Minggu (18/10/2020).
"Kasus terkonfirmasi positif covid Sumut bertambah menjadi 11.944 orang. Jumlah itu menempatkan Sumut di urutan ke-6 terbesar secara nasional," ujar Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumut Aris Yudhariansyah di Medan, Minggu (18/10/2020).
Menurutnya, setiap hari masih terus ada penambahan jumlah pasien terkonfirmasi positif. Pada 18 Oktober ini misalnya, ada penambahan 83 pasien terkonfirmasi covid di Sumut.
"Terus bertambahnya pasien terkonfirmasi harus mendapat perhatian serius semua pihak termasuk masyarakat, meski jumlah pasien sembuh juga meningkat," katanya.
Editor: Donald Karouw