Tampang Suami Sadis Bunuh Istri dan Aniaya Ibu Mertua di Sergai
SERGAI, iNews.id – Seorang suami di Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara tega membunuh istrinya menggunakan senjata tajam jenis parang. Lisa putri, tewas di tangan suaminya dengan penuh luka akibat senjata tajam.
Kini pelaku bernama Dicky Hariyanto itu ditahan di Polres Sergai. Dicky turut dihadirkan saat Polres Sergai menggelar konferensi pers terkait kasus tersebut.

Tampak, Dicky mengenakan baju tahanan dan tangan diborgol. Wajahnya juga tampak lebam, diduga karena dihakimi warga yang emosi atas perbuatan keji pelaku.
Kapolres Serdang Sergai, AKBP Jhon Hery Rakutta Sitepu mengatakan, peristiwa tragis ini terjadi di Desa Dolok Masango, Kecamatan Bintang Bayu, Sergai, Rabu (4/12/2024) sore.
Editor: Kurnia Illahi