DAIRI, iNews.id - Dua orang warga yang sedang berteduh di lahan pertanian di Juma Sianak, Desa Huta Rakyat, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, Jumat (5/3/2021) sore disambar petir. Satu orang di antaranya bernama Marlin Kudadiri yang bekerja sebagai aparatur sipil negara (ASN) tewas mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidikalang.
Camat Sidikalang, Robot Manullang mengatakan, satu orang korban lainnya yang tersambar petir yakni Adi Saputra Sihombing. Korban kemudian dilarikan warga ke RSUD Sidikalang.
"Adi sudah pulih setelah ditangani di RSUD Sidikalang," kata Robot, Sabtu (6/3/2021).
Robot mengatakan Adi dan Marlin berteduh saat hujan deras disertai petir dan angin kencang melanda kawasan Desa Huta Rakyat, Kecamatan Sidikalang. Korban yang berteduh di dua lokasi berbeda di kawasan pertanian kemudian disambar petir.
Editor : Stepanus Purba_block
Follow Berita iNewsSumut di Google News