Kejadian tak terduga mengungkap jaringan peredaran narkoba di kawasan Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, Jumat (9/8/2024). (Foto: Istimewa).

MADINA, iNews.id  – Kejadian tak terduga mengungkap jaringan peredaran narkoba di kawasan Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara. Mobil Toyota Avanza yang menabrak pengendara motor dihentikan oleh warga Desa Muara Soma, Batang Natal, Jumat (9/8/2024).

Saat digeledah bersama polisi, ditemukan lima karung besar berisi ratusan kilogram ganja kering di dalam mobil tersebut. Polisi kemudian menangkap dua pengendara Avanza itu.

Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh mengatakan, ganja tersebut rencananya diselundupkan ke Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Saat ini, kata dia masih diselidiki jaringan narkoba tersebut. 

"Kami langsung mengupayakan pengembangan terkait jaringan untuk mengungkap barang bukti ini pemesannya sampai di mana," ujar AKBP Arie di Mapolres Madina, Jumat (9/8/2024). 


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network