Tim Dinas Kesehatan Langkat mendirikan posko dalam dugaan keracunan makanan di Kuala, Senin (22/11/2021), (Foto: Antara/HO-Humas Polres Langkat)

LANGKAT, iNews.id - Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat mendirikan posko kesehatan untuk penangana kasus keracunan makanan yang terjadi di Dusun Kotapinang B Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala. Hal itu disampaikan Kasubbag Humas Polres Langkat Iptu Joko Sumpeno.

"Sudah dilakukan rapat kordinasi rencana penanganan cepat berdasarkan laporan yang kita terima," kata  Senin (22/11/2021).

Nantinya akan ditempatkan empat orang personel dari Dinas Kesehatan yaitu Puskesmas Kuala serta menyiapkan satu unit ambulance di Posko Kesehatan.

Sebelumya, puluhan orang mengalami keracunan dan satu orang tewas usai menyantap makanan acara lamaran. Acara itu digelar di rumah keluarga Mulo Malem Ginting di Dusun Kuta Pinang, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat.

Informasi yang dihimpun, puluhan orang itu keracunan setelah menyantap makanan ayam rendang yang dibawa keluarga calon mempelai pria dari rumah mereka di Dusun Lolante Marike, Kecamatan Kutambaru, Langkat. 

Awalnya tak terjadi apa-apa saat acara lamaran. Namun setelah mereka pulang, tepatnya sekitar pukul 02.30 WIB pada Jumat, 20 November 2021, sebagian keluarga calon mempelai pria yang ikut menyantap makanan di acara lamaran tersebut melapor jika mengalami mual mual, diare, kepala pusing.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network