MEDAN, iNews.id - Bobby Nasution sudah memimpin Kota Medan selama dua bulan pasca dilantik bulan Februari 2021 lalu. Sejumlah program sudah digenjot oleh menantu Presiden Joko Widodo sejak dilantik oleh Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi.
Namun demikian, DPRD Kota Medan menilai kinerja Bobby belum dapat diukur. Penilai awal terhadap kinerja Bobby baru bisa dilakukan setelah 100 hari dia bekerja sebagai Wali Kota Medan.
"Saya kira terlalu naif, jika mengukur kinerja seorang Wali Kota hanya dalam waktu dua bulan saja," kata Wakil Ketua DPRD Kota Medan Tengku Bahrumsyah di Medan, Jumat malam.
Bahrumsyah mengatakan saat ini Bobby masih menjalankan program dan anggaran Tahun 2020 yang disepakati DPRD Kota Medan bersama dengan wali kota sebelumnya. Untuk itu, dia menilai kinerja sesungguhnya Bobby sebagai Wali Kota baru bisa dilihat di Tahun 2022 nanti.
"Jadi, program sesungguhnya Wali Kota Medan itu nanti, di tahun 2022," terang Ketua DPD PAN Kota Medan ini.
Editor : Stepanus Purba_block
Artikel Terkait