LANGKAT, iNews.id - Sebanyak 34 rumah warga di Desa Telaga Said, Dusun 3 Darat Hulu atau Kampung Darussalam Matfah, Kecamatan Sei Lepan, Langkat, Sumatra Utara (Sumut), terbakar, Senin (29/8/2022). Kebakaran diduga dari korsleting listrik.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Langkat Irwan Syahri mengatakan bahwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB.
"Kebakaran yang terjadi di Desa Telaga Said, Dusun 3 Darat Hulu, Kecamatan Sei Lepan (Kampung Matfah atau Kampung Kasih Sayang) menghanguskan 34 rumah," kata Irwan, dikutip dari iNewsMedan.id, Senin (29/8/2022) sore.
Editor : Nani Suherni
Follow Berita iNewsSumut di Google News