get app
inews
Aa Text
Read Next : Tragis! Pemotor di Gresik Tewas Kecelakaan Tabrak Truk Tronton Parkir

Emak-Emak Pengemudi Mobil Seruduk Pemotor hingga Tewas Ditetapkan Tersangka

Jumat, 04 Februari 2022 - 14:24:00 WIB
Emak-Emak Pengemudi Mobil Seruduk Pemotor hingga Tewas Ditetapkan Tersangka
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi (Foto: Instagram Polda Sumut)

MEDAN, iNews.id - Emak-emak pengemudi mobil yang menyeruduk pemotor hingga tewas di Medan, Sumatra Utara (Sumut) ditetapkan tersangka. Pengemudi dinilai lalai dalam mengendarai mobil hingga menyebabkan hilangnya nyawa orang.

Emak-emak berinisial FN (57) itu menabrak sejumlah pengendara motor di Jalan Karya Jaya. Sementara korban berinisial DIE meninggal di lokasi kejadian karena lupa parah di kepala.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, setelah ditetapkan sebagai tersangka, FN langsung ditahan. Dari hasil pemeriksaan, tersangka tidak mahir mengendarai mobil metik.

"Pengemudi mobil suv berinsial FN telah ditetapkan tersangka setelah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang ada di lokasi," ucap Hadi, Jumat (4/2/2022).

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut