get app
inews
Aa Text
Read Next : Stasiun Semarang Tawang Disulap Jadi Destinasi Wisata Sejarah Berkelas

Kembangkan Pariwisata secara Digital, Menparekraf Sandiaga Uno Resmikan Platform VisitDairi.com

Sabtu, 20 Februari 2021 - 16:04:00 WIB
Kembangkan Pariwisata secara Digital, Menparekraf Sandiaga Uno Resmikan Platform VisitDairi.com
Menparekraf Sandiaga Solahudin Uno resmi meluncurkan marketplace wisata visitdairi.com. (Foto: iNews/Wahyudi Aulia Siregar)

Dia mengibaratkan, di tengah pandemi, pemerintah memang perlu memberikan ikan kepada masyarakat. Namun pihaknya memilih cara yang lain. 

Dengan adanya platform ini, pemerintah seolah memberikan pancing. Pemerintah mengajarkan masyarakat cara memancing agar mereka bisa melanjutkan hidupnya," kata Eddy.

Platform visitdairi.com merupakan tools (alat) bagi masyarakat untuk bisa berdagang. Masyarkat pun diminta untuk fokus menghasilkan produk-produk kreatif di bidangnya.

"Biarkan pemkab mengurusi masalah-masalah logistik, masalah-masalah kompleksitas transaksi keuangan. UKM-UKM kita fokus saja untuk melakukan aktivitas kreasinya di bidangnya masing-masing. Maka hal-hal yang kompleks kami ambil alih untuk sementara, sehingga transaksi bisa terjadi bahkan bisa menjangkau daerah-daerah kita yang ekonominya sedikit lebih kuat dibandingkan kami," katanya.


Masih Uji Coba

Eddy mengatakan, platform visitdairi.com, masih dalam tahap beta atau ujicoba. Meski demikian, pihaknya akan terus menyempurnakan agar platform lebih sempurna.

"Tetapi sekarang sudah bisa dilakukan pembelian langsung paket-paket wisata dari platform ini. Termasuk juga barang-barang, oleh-oleh dan kuliner. Memesan restoran di paket ini dan sekaligus melakukan pembayaran," katanya.

Editor: Umaya Khusniah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut