Masuk Warung yang Sedang Terbakar, Seorang Pemuda Hampir Adu Jotos dengan Korban
Jumat, 30 Juli 2021 - 05:13:00 WIB
Para korban dengan cepat menyelamatkan barang-barang berharga milik mereka dari dalam rumah. “Api cepat membesar lantaran bangunan rumah berlantai dua dan rumah lainnya terbuat dari kayu,” kata Camat Medan Marelan, M Yunus.
Sebanyak sembulan mobil pemadam kebakaran dari kawasan industri dan Pemko Medan, diterjunkan ke lokasi dan berhasil melakukan pemadaman satu jam kemudian. “Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini namun kerugian para korban ditaksir mencapai ratusan juta rupiah,” katanya.
Akibat dari kebakaran ini, jalan dari Deli Serdang menuju Kota Medan dan sebaliknya sempat tersendat selama satu jam lamanya, petugas kepolisian juga masih menyelidiki penyebab api berasal.
Editor: Berli Zulkanedi