Polres Batubara Lakukan Penyemprotan Disinfektan Skala Besar di Pusat Keramaian
Senin, 15 Februari 2021 - 14:56:00 WIB
Pantauan iNews, lokasi penyemprotan yakni di jalanan pusat kota, kawasan perkantoran maupun pasar tradisional.
Bupati Batubara Zahir mengatakan, pemerintah bersa,a TNI Polri akan terus bekerja sama dalam memutus mata rantai Covid-19.
"Kita semprot terus, pakai masker terus, cuci tangan. Ini terus kami sampaikan tak bosan-bosan kepada masyarakat. Kita emua gerak serentak menanggulangi Covid-19," katanya.
Editor: Donald Karouw