get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Oknum Polisi Penabrak Perempuan di Medan Dipatsus, Ini Identitasnya

Temui Ribuan Relawan di Medan, Anies: Kita Berkumpul karena Ingin Perubahan

Jumat, 04 November 2022 - 18:42:00 WIB
Temui Ribuan Relawan di Medan, Anies: Kita Berkumpul karena Ingin Perubahan
Bakal capres Anies Baswedan menemui ribuan relawan pendukungnya di depan Istana Maimun, Kota Medan, Jumat (4/11/2022). (Foto: MPI/Wahyudi Aulia Siregar)

MEDAN, iNews.idBakal calon presiden (capres) Anies Baswedan menemui ribuan relawan pendukungnya dalam acara Silaturahmi Kebangsaan di Istana Maimun, Kota Medan, Jumat (4/11/2022). 

Pantauan di lokasi, para relawan yang didominasi ibu-ibu pengajian itu sudah mulai berdatangan sejak pukul 13.00 WIB. Padahal, acara dijadwalkan dimulai pukul 14.30 WIB dan akhirnya molor hingga pukul 16.00 WIB. Namun, ribuan relawan dari berbagai wilayah di Sumut, Aceh, Riau hingga Sumatera Barat itu tetap bertahan di bawah guyuran hujan. 

Di hadapan ribuan relawan, Anies menegaskan, silaturahmi ini sekaligus untuk mengirimkan pesan kepada seluruh rakyat Indonesia, bahwa perubahan akan bergerak menuju Indonesia yang lebih baik. 

"Hari ini Kita berkumpul semua, warga medan bersatu padu bergerak bersama sebagai anak bangsa. Kita ingin indonesia yang lebih berkeadilan. Indonesia yang lebih sejahtera. Dan itu pesan yang dikirimkan sepenuh hati oleh warga Sumatera Utara di sini," kata Anies. 

"Kita berkumpul karena ingin perubahan. Kita tunjukkan kita bisa merubah untuk Indonesia," ucap mantan Gubernur DKI Jakarta itu. 

Perubahan, kata Anies, tidak terjadi secara otomatis. Perubahan harus diperjuangkan, diperjuangkan dengan niat baik.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut