10 Tempat Camping di Sumut dengan Pemandangan Menakjubkan
Tempat ini sering kali dijadikan tempat berkemah atau kegiatan Pramuka karena tempatnya yang sangat indah dan terstruktur untuk kegiatan kemah. Lokasi ini ditumbuhi banyak pohon pinus, dan para wisatawan dapat turun ke sungai untuk merasakan segarnya alam di Sibolangit.
Salah satu tempat camping di Sumut yang sangat populer belakangan ini bernama Paropo. Bagaimana tidak, Anda dapat merasakan camping di pinggir Danau Toba.
Terdapat juga bukit yang bisa anda daki. Setelah di atas pemandangan yang disajikan sangatlah luat biasa. Hamparan bukit dan Danau Toba sangat cantik ketika dipadukan.
Untuk anda yang belum pernah mendaki gunung, Sibayak merupakan gunung yang cocok untuk pemula. Medannya yang tidak terlalu sulit untuk didaki serta disediakan juga jalur untuk pendaki pemula. Di dekat puncak merupakan tempat biasa yang dijadikan para pendaki untuk mendirikan tenda.
Jika hari cerah Anda akan melihat matahari terbit yang memberikan suasana hangat dan juga eksotis.
Di desa ini pernah diadakan festival 1.000 tenda di mana setelah acara itu berakhir semakin banyak yang ingin camping di sana. Pemandangan yang disajikan yakni hamparan Danau Toba dan persawahan.
Bukit ini terletak di Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Samosir dekat dengan Desa Meat. Danau Toba terhampar di depan padangan Anda yang akan membuat nyaman para wisatawan.
Editor: Rizal Bomantama