get app
inews
Aa Text
Read Next : Densus 88 Amankan 500-an Kotak Amal di Deliserdang, Diduga Danai Jaringan Teroris

14.034 Personel Polda Sumut Sudah Divaksin Covid-19

Sabtu, 27 Maret 2021 - 11:15:00 WIB
14.034 Personel Polda Sumut Sudah Divaksin Covid-19
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi. (Foto: istimewa)

MEDAN, iNews.id - Polda Sumatera Utara (Sumut) bersama dengan polres sejajaran terus mempercepat proses vaksinasi Covid-19 kepada seluruh personel. Dari 20.149 personel Polda Sumut, sebanyak 14.034 orang sudah disuntuk vaksin Covid-19

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan saat ini sebanyak 14.034 personel Polda Sumut sudah mendapatkan suntik vaksin Covid-19 tahap pertama. Sementara personel yang sudah mendapatkan suntik Covid-19 tahap kedua sebanyak 3.833 orang. 

"Total personel Polda Sumut dan polres jajaran yang rencananya akan disuntik vaksin sebenyak 20.149 orang," ujar Hadi, Sabtu (27/3/2021). 

Hadi mengatakan Polda Sumut memprioritas personel yang bertugas di sentra layanan publik untuk mendapatkan vaksin Covid-19. 

“Seperti petugas Bhabinkamtibmas, petugas SPKT, pelayanan SIM (Lantas), petugas pembuat SKCK. Intinya yang bertugas langsung berhadapan dengan masyarakat,” katanya.

Editor: Stepanus Purba_block

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut