Bobby Nasution Larang Keras Dinas PU Medan Sewakan Alat Berat

MEDAN, iNews.id - Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution melarang keras Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan menyewakan berbagai peralatan. Termasuk alat berat yang berada di gudang penyimpanan.
"Dari alat berat yang canggih itu cuma Rp100 juta sebulan pendapatan kita peroleh dan setahun Rp1,2 miliar. Kenapa sewanya hanya Rp100 juta sebulan dan Rp1,2 miliar setahun? Saya ingatkan, kalau begitu jangan dululah disewa-sewakan," ujar Bobby di Medan, Rabu (17/3/2021).
Bobby Nasustion mengaku telah meninjau langsung ke gudang penyimpanan alat berat milik Dinas PU Kota Medan beberapa waktu lalu, setelah dilantik menjadi Wali Kota.
Bahkan dia sempat menanyakan fungsi maupun kegunaan berbagai alat berat, termasuk hasil dari penyewaan yang hanya memberikan pendapatan sebesar Rp100 juta per bulan ke kas Pemkot Medan.
Editor: Donald Karouw