Mahasiswa Tewas Dikeroyok di Halaman Masjid Sibolga, 3 Orang Ditangkap Polisi
JAKARTA, iNews.id - Satreskrim Polres Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) mengungkap kasus pengeroyokan maut di halaman Masjid Agung Kota Sibolga, Jalan Diponegoro. Korban tbernama Arjuna Tamaraya (21), seorang mahasiswa, tewas setelah mengalami penganiayaan pada Jumat (31/10/2025) pukul 03.30 WIB.
Polisi telah menangkap tiga orang terkait pengeroyokan tersebut. Kasus ini tercatat dalam laporan polisi nomor LP/A/8/X/2025/SPKT.SATRESKRIM/POLRES SIBOLGA/POLDA SUMUT, tertanggal 31 Oktober 2025.
“Begitu mendapat laporan dan hasil rekaman CCTV, tim langsung melakukan penyelidikan intensif. Kurang dari satu hari, dua pelaku utama berhasil kami amankan. Pelaku ketiga ditangkap keesokan harinya saat berusaha melarikan diri,” ujar Kasat Reskrim Polres Sibolga AKP Rustam E. Silaban dikutip Senin (3/11/2025).
Tiga pelaku yang ditangkap berinisial ZP alias A (57), HB alias K (46) dan SS alias J (40). Mereka diduga terlibat langsung dalam penganiayaan yang menyebabkan korban tewas.
Menurut saksi dan rekaman CCTV, korban awalnya ingin beristirahat di dalam masjid. Namun, salah satu pelaku menegur dan bersama rekannya melakukan kekerasan hingga korban terluka parah di kepala.
Editor: Kurnia Illahi